Kebaya ini menggunakan tenik cutting yang simpel.
Tidak terlalu banyak menambahkan aplikasi.
Tille polos kami aplikasikan untuk bagian dada, punggung dan lengan kebaya.
Sebagai pemanis kami menambahkan obi berbentuk pita kecil kira – kira berukuran 3 cm yang dilingkarkan di bagian pinggangnya.
Untuk membuat kebaya dengan model seperti ini kami menggunakan beberapa kain sebagai berikut,
- bahan tille bermotif bunga dan sulur berwarna pink (untuk bagian badannya)
- tille polos/ transparant ( untuk bagian dada, punggung dan lengan kebaya)
- kain velvet berwarna pink yang kami gunakan untuk membuat bustiernya.
Karena menggunakan warna baby pink, kebaya ini sangat cocok digunakan untuk perempuan muda.
Dapat digunakan sebagai kebaya wisuda, maupun digunakan untuk menghadiri acara formal.
Kebaya ini adalah salah satu hasil karya dari Rumah Mode Dewi: Jl. Wahid Hasyim No.73 Gaten, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta – TELP : 0813.9207.0274 atau 0856.4199.0875
Leave a Reply