Kebaya ini menggunakan potongan kerah sabrina.
Bagian dada dan punggung kebaya lebar sehingga memberikan kesan seksi kepada pemakainya.
Kami mengaplikasikan tille polos untuk bagian lengannya.
Motif bordir di tata sedemikian rupa untuk menambah keindahan kebaya.
Bustier berwarna senada. Kancing depan menggunakan kait yang ditutup dengan bordir aplikasi agar terlihat rapi.
Untuk roknya, kami menggunakan potongan sepan pensil yang memiliki belahan sampai atas lutut.
Di bagian belahan rok, kami menambahkan bordir dengan motif kebaya agar terlihat serasi dan menyatu dengan kebaya nya.
Bahan untuk pembuatan kebaya ini adalah kain tille motif dengan motif bunga dan sulur- sulur berwarna biru muda.
Torso atau bustiernya menggunakan bahan Christian Dior berwarna senada.
Bahan rok nya menggunakan kain batik berwarna putih dan coklat.
Kebaya ini sangat cocok digunakan oleh wanita muda.
Bagi Anda yang berhijab tetapi ingin mengenakan kebaya dengan model seperti ini, bisa menambahkan manset sebagai pengganti vuring.
Pengen bikin kebaya seperti ini?
Datang aja ke Rumah Mode Dewi: Jl. Wahid Hasyim No.73 Gaten, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta – TELP : 0813.9207.0274 atau 0856.4199.0875
Leave a Reply