Kebaya ini menggunakan potongan kerah kartini dengan ditambahkan beff di bagian tengah kebaya.
Menggunakan aplikasi tille transparan di bagian punggung, dada, dan lengan kebaya.
Bustier menggunakan warna senada dengan warna kebaya.
Kebaya berwarna pink soft dipadukan dengan bawahan rok batik dengan syabo di bagian tengahnya.
Panjang rok kira – kira sepanjang lutut.
Bahan yang kami gunakan untuk membuat kebaya dengan model seperti ini adalah:
- Kain tille bermotif bunga dan sulur berwarna pink ( untuk kebayanya) ,
- Kain satin berwarna pink senada dengan kebaya ( untuk membuat bustiernya) ,
- Serta kain batik shantung berwarna dasar putih dengan gambar corak berwarna merah , hijau dan coklat (untuk membuat roknya).
Kebaya ini tampak cantik dan elegan, sangat cocok digunakan untuk menghadiri acara pesta dan acara formal lainnya.
Gambar dibawah ini memperlihatkan detail bagian punggung kebaya.
Bagian punggung kebaya terlihat transparan.
Kamu bisa bikin kebaya seperti ini di Rumah Mode Dewi: Jl. Wahid Hasyim No.73 Gaten, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta – TELP : 0813.9207.0274 atau 0856.4199.0875
Komentar Terbaru